Belum lama ini muncul lagi berita tentang penipuan, info ini didapat dari sebuah situs terbesar didunia..Yahoo..dalam berita tersebut menjelaskan adanya korban penipuan dari belanja online yang dilakukan di sebuah website Online Shopping terbesar di Indonesia, nama website itu adalah
www.olx.co.id. Peluang terjadinya penipuan di sebuah situs seperti www.olx.co.id sangatlah tinggi, karena situs ini terbuka bagi siapapun, olx.co.id menyediakan layanan pasang iklan gratis hal ini sudah tentu memberikan kebebasan bagi siapapun untuk menggunakannya, termasuk bagi mereka-mereka yang punya rencana jahat dengan cara memasang iklan fiktif alias bohong, bagi mereka olx.co.id bagaikan sebuah ceruk potensial yang dapat mendatangkan uang sebesar-besarnya dengan cara sesingkat-singkatnya.
Dibawah ini adalah kutipan berita yang diambil dari
www.yahoo.co.id.
Annisa Tertipu Rp 4,5 Juta Beli Laptop Melalui Situs OLX
Laporan Wartawan Tribun Jateng, A Prianggoro
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG
- Berhati-hatilah membeli produk di dunia maya. Pastikan bahwa si
penjual adalah benar dan produknya juga nyata ada. Jangan terkecoh harga
murah. Jangan teburu-buru mengirim sejumlah uang, apapun alasannya.
Seorang
mahasiswi, Annisa Tira Apriliana (21), tertipu oleh pria tak dikenal
yang menjual laptop merek Sony Vaio di situs OLX atau Tokobagus.com.
Warga
asal Jalan Sri Rejeki Dalam 1, Kelurahan Kalibanteng Kidul, Semarang
Barat ini, menyerahkan uangnya Rp 4,5 juta kepada penjual laptop yang
pada nama akunnya tertulis Sigit Hermawan.
"Saya memang sudah lama
hendak membeli laptop. Setelah browsing di Toko Bagus, saya menemukan
spesifikasi laptop yang saya butuhkan. Saat itu, harganya ditawarkan di
atas Rp 6,5 juta," kata Annisa kepada polisi saat melapor di Sentra
Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, Selasa
(5/8/2014).
Annisa pun kemudian menghubungi lewat handphone
penjual laptop tersebut. Setelah terjadi tawar menawar, Annisa dan
penjual itu menyepakati harga laptop senilai Rp 6,5 juta.
"Tetapi pelaku meminta syaratnya saya harus membayar uang muka sebelum laptopnya dikirim," ujarnya.
Annisa
tanpa curiga memenuhi permintaan pelaku. Uang muka sebesar Rp 4,5 juta
ditransfer ke rekening BCA atas nama pelaku. "Setelah saya transfer uang
mukanya, pelaku bilang laptop sudah terkirim dan maksimal akan saya
terima pada Senin (04/08/2014) lalu. Tapi sampai hari ini laptop belum
sampai juga," keluhnya.
Annisa lantas berusaha menghubungi penjual
tersebut, namun handphone-nya sudah tidak lagi aktif. Kasus ini
kemudian dilaporkan secara resmi kepada pihak kepolisian. (*)
Peristiwa dan kejadian yang dialami Annisa sama persis juga menimpa teman saya, namun uang yang dikirimkan lebih kecil, lebih kurang Rp.1,7 juta namun lebih hebatnya lagi dalam satu kejadian pada saat yang sama teman saya nyaris tertipu dua kali, ibarat sudah jatuh hampir tertimpa tangga, beruntung tangganya nyangkut.
Modu dan Kronologi Kejadiannya begini:
Sama seperti Annisa, ceritanya teman saya itu tertarik begitu melihat Laptop yang diinginkannya ditawarkan dengan harga murah di olx.co.id, teman saya bukanlah pemain baru untuk urusan benda-benda seperti gadget, laptop atau komputer, spesifikasi unggul dan handal dari berbagai macam merek laptop yang beredar dipasaran dia tahu dan paham semuanya, ironisnya karena sebab itulah banyaknya pengetahuan yang dia miliki tentang gadget dan perangkat elektronik justru membuat dia masuk dalam perangkap yang dipasang oleh para penipu di Online Shopping, mungkin pada saat itu dia merasa menemukan kemudahan dan keuntungan yang jarang dia temukan, bayangkan saja siapa orangnya yang tidak tergiur kalau melihat laptop ternama dengan spesifikasi tinggi dijual dengan harga murah.
Singkat cerita...tanpa berpikir panjang dia penuhi semua keinginan sang penipu, dengan mudahnya uang 1,7 juta berpindah dalam hitungan detik ke rekening si penipu...komfirmasi bahwa telah diterimanya uang tersebut langsung disampaikan oleh si penipu, kemudian si penipu menyarankan untuk menunggu maksimal 1 hari setelah pembayaran uang muka diterima, tunggu punya tunggu...satu hari yang dijanjikan ternyata Laptop pesanan tak kunjung datang, teman sayapun mencoba menanyakan kembali kepada si penipu dan balasannya adalah bahwa barang pesanan sudah benar-benar terkirim, sambungnya lagi teman saya itu diminta untuk menunggu...mungkin laptop yang dipesan sedang dalam perjalanan....dalam waktu penantian untuk yang kedua kalinya....tak disangka dan tak diduga...bukanlah laptop idaman yang dia terima...akan tetapi justru diterimanya kabar baru dari seseorang yang mengaku sebagai petugas bea cukai....orang tersebut mengatakan bahwa teman saya telah menjadi tersangka sebagai penadah barang ilegal yang diselundupkan.
Atas tuduhan dan gugatan tersebut maka teman saya diwajibkan untuk menebus laptop tersebut dengan harga normal sesuai harga yang beredar dipasar, yaitu sejumlah Rp.8 juta,- dan jika tidak dapat melaksanakan atau memenuhi tuntutan tersebut maka masalah ini akan dilanjutkan dengan cara hukum yang berlaku melalui sidang di pengadilan. Sudah bisa kita bayangkan bagaimana kondisi yang dialami teman saya pada saat itu, bukannya keuntungan dan kemudahan yang didapat karena teman saya beranggapan justru musibah dan masalah besarlah yang dihadapi, dalam keadaan kalut dan ketakutan atas ancaman dan tuntutan dari bea cukai maka teman saya berusaha sebisanya untuk mendapatkan uang sejumlah Rp.8 juta, tapi masih terbilang beruntung teman saya tidak mendapatkan sepeserpun...Tuntuan dari pihak bea cukai tidak dapat dipenuhinya tanpa disengaja....akhirnya apa boleh buat sambil berharap cemas dalam tekanan dan ketakutan .... teman saya hanya bisa pasrah sambil menyiapkan diri jika saja tiba-tiba nanti datang dari kepolisian untuk menangkapnya.
Peristiwa penipuan ini terjadi beberapa bulan yang lalu....hingga sekarang kenyataannya tak ada lagi kelanjutan tuntuan dan gugatan atau tuduhan dari pihak bea cukai....
Anda semua tentunya sudah dapat menganalisa apa yang sebenarnya dialami oleh teman saya, dan juga bagaimana para komplotan penipu menjalankan aksinya.
Menurut saya antara sipenipu yang berjualan Laptop di olx.co.id adalah masih satu kelompok dengan orang yang mengaku sebagai petugas Bea Cukai, mereka semua memiliki satu tujuan yang sama dengan tugas dan peran yang berbeda.
Jika kita mempelajari dari cara mereka membuat iklan sudah sangat jelas terbaca apa yang sebenarnya mereka rencanakan, seperti satu kutipan laporan yang saya dapat dari
http://bloggstations.blogspot.com.
Silahkan Anda simak dan pelajari baik-baik, supaya laporan ini menjadi tambahan bagi wawasan kita atas banyaknya berbagai macam modus penipuan yang sekarang ini sering terjadi diinternet khususnya di Online Shopping.
Di bawah ini kutipan Laporan dari
http://bloggstations.blogspot.com.
Pelajari baik-baik...
iPhone 4S Murah Rp. 1.000.000,-, Samsung Galaxy S4 hingga yang terbaru hanya Rp.2.000.000,-
|
iPhone 4S Murah |
Bulan ini sepertinya moment terbaik yang mereka gunakan untuk meraup
keuntungan sebesar-besarnya, sebentar lagi lebaran, dimana satu minggu
sebelum hari H kita semua tahu bahwa perputaran uang di negara indonesia
sudah pasti meningkat drastis. Hal tersebut terjadi bertepatan ketika
para pegawai dan karyawan semua mendapatkan THR ( Tunjangan Hari Raya ),
THR akan digunakan untuk berbelanja memenuhi kebutuhan hari lebaran
nanti, namun sekarang ini yang namanya kebutuhan untuk lebaran sudah
bukan hanya kue-kue, makanan dan pakaian saja, namun sarana peralatan
dan perlengkapan lainpun sering mengalahkan keperluan penting lainnya.
Bahkan ada yang rela tidak membeli baju baru asalkan impiannya yang lain
dapat terwujud...Nah..moment seperti itulah yang sedang gencar
dimanfaatkan oleh orang lain untuk mencari mangsa.
Banyak orang lebaran nanti bukan cuman ganti pakai baju baru, tapi
Handphone juga ga ketinggalan harus ganti yang baru, atau yang belum
sempat Upgrade HPnya dari jadul ke yang up to Date, mungkin lebaran ini
bisa jadi kesempatan untuk tampil beda dan keren dengan Hp yang lebih
modern dan canggih...semoga tercapai..Amin
Tapi ingat ..Anda harus berhati-hati, karena sekarang ini banyak orang
menawarkan handphone baru/ seperti baru, harga murah di internet,
seperti iPhone 4S Murah Rp 1000.000,-, Samsung Galaxy S4 hingga yang
terbaru hanya Rp.2.000.000,-, Samsung Galaxy Note 3 murah hanya
Rp.1.750.000,-. dan lain sebagainya,...bagi Anda yang belum punya banyak
informasi tentang produk diatas ada kemungkinan akan percaya dan
tergiur dengan tawaran tersebut, bahkan mungkin berniat untuk
membelinya.
Lihat disini harga iPhones 4S 16 GB (
http://www.tabloidpulsa.co.id/phones/apple/3058-apple-iphone-4s-16gb ).atau ke sini
http://harianponsel.com/harga-hp-apple/.
Tapi untuk Anda yang sudah tahu ...akan merasa aneh dan curiga.
Oleh karena itu pertimbangkan lagi sebelum Anda benar-benar menggunakan
THR Anda, jangan sampai Anda menyesali karena kelengahan yang
dimanfaatkan oleh orang-orang yang usil.
Sabar dan cari informasi sebanyak mungkin.
Lihat contoh iklan dibawah ini yang saya ambil dari
http://www.olx.co.id/iklan/iphone-4s-16gb-spesial-bulan-suci-ramadhan-61738971.html#pn_6fb1e2bf2882a1fe54a50ac656b9d358
Menurut saya sangat mencurigakan, karena harga yang ditawarkan tidak
masuk akal, dan penjual enggan untuk bertemu langsung, dan hanya
melayani transaksi dengan cara Transfer antar BANK dan Barang dikirim
melalui Paket pos tanpa keterangan jaminan keamanan dan kepastian yang
kuat. Apakah Anda termasuk orang yang langsung percaya atau tidak dengan
iklan seperti ini....Pelajari dan Waspadalah...saya tidak sedang
menakuti tapi kejadian nyata sudah pernah menimpa teman saya gara-gara
jenis iklan seperti dibawah ini. Perhatikan cara dia acting bermain
mental dan emosional, seolah-olah dia adalah seorang pedagang
profesional dan terpercaya sekaligus memancing Anda supaya tergugah dan
bergerak untuk segera melakukan transaksi,
PERHATIKAN:
-Penjual berperan angkuh dan sombong seperti sedang tidak perlu siapapun termasuk Anda.
-Penjual berperan, Anda tidak belipun No problem, padahal kenyatannya dia sedang sangat menunggu Anda.
-Penjual berperan sebagai pedagang yang sedang sibuk melayani antrian konsumen.
-Penjual mencoba mengusik Anda supaya Anda menjadi orang yang pintar dan
sopan dengan melakukan apa yang dia harapkan, padahal kenyataanya bisa
jadi sebaliknya.....Waspadalah
Artikel ini dibuat dengan maksud supaya kita mendapatkan informasi dan wawasan tambahan agar kita menjadi lebih teliti, cermat dan waspada dalam bertindak.
Perlu digaris bawahi...bahwa tidak semua Website Online Shopping memiliki tingkat perlindungan keamanan sangat rendah bagi Penjual dan Pembeli.
Sebaiknya pilihlah Website Online Shopping yang menawarkan perlindungan keamanan yang terbukti baik.
Saya sendiri pernah mencoba belanja Online di
Lazada dan
eBay, keduanya terbukti aman dan lancar.
Ok...Silahkan lanjutkan Online Shoppingnya,....tapi ingat...Hati-hati.